BLANTERORBITv102

    Diduga Suntikkan Vaksin Kosong, Nakes Diperiksa Polda Sumut

    Sabtu, 22 Januari 2022


    Penadigital.id
    - Seorang siswa Sekolah Dasar (SD) di Medan diduga disuntikkan vaksin kosong oleh tenaga kesehatan (nakes), Personel Polda Sumatera Utara memeriksa tersangka. Video dugaan vaksin kosong ke siswa SD ini viral di media sosial.


    "Polda Sumut merespons cepat dan mendalami rekaman video yang viral serta memeriksa pihak-pihak terkait,"turur Hadi.


    Hadi Wahyudi selaku Kabid Humas Polda Sumut Kombes menyebutkan, saat ini Polda Sumut sedang memeriksa vaksinator G dan petugas aplus, yakni W. Keduanya merupakan tenaga kesehatan di Rumah Sakit (RS) Delima Martubung dan juga akan terus mendalami dengan meminta keterangan saksi ahli.


    "Untuk barang bukti rekaman video, spuit serta daftar vaksinasi sudah kita sita. Sampel darah korban juga akan dilakukan pengujian ke BPOM Medan serta akan diperiksa oleh ahli Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Sumut," ujar Hadi.


    Hadi menjelaskan, video tersebut direkam saat pelaksanaan vaksinasi anak usia 6-11 tahun di SD Wahidin Medan Labuhan, yang digelar oleh Polsek Medan Labuhan, Polres Pelabuhan Belawan bekerja sama dengan RS Delima Martubung. Ia mengatakan, video tersebut direkam oleh orang tua korban K saat sang anak O (11) tengah divaksinasi.


    "Setelah kembali ke rumah, orang tua korban memperlihatkan dan mengirimkan video tersebut kepada keluarganya dan pada Kamis (20/1) video tersebut viral di Medsos," tutup Hadi.


    (ADP)


    Author

    admin adp