BLANTERORBITv102

    Pengukuhan Kepengurusan Menjadi Momentum Kebangkitan Persyarikatan di Jakarta Timur

    Senin, 30 Oktober 2023

     


    Penadigital.id - Sabtu, 28 Oktober 2023 telah dikukuhkan secara resmi kepengurusan Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Pimpinan Daerah Aisyiyah Jakarta Timur periode 2022-2027. Meskipun pengukuhan baru dilakukan pada akhir Oktober ini, di lapangan kepengurusan baru telah mulai bekerja semenjak diterimanya surat keputusan dari Pimpinan Wilayah Muhammadiyah dan Pimpinan Wilayah Aisyiyah. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua PWM DKI Jakarta Dr. H. Ahmad Abu Bakar, MM, PWA DKI Jakarta Hj. Syamsidar Siregar, dan Camat Pulogadung yang mewakili Walikota Jakarta Timur.

    Dalam sambutannya, Ketua PDM Jakarta Timur Prof. Dr. Mohammad Nur Rianto Al Arif, M.Si menyampaikan bahwa pemilihan tanggal 28 Oktober sebagai waktu pengukuhan merupakan simbol momentum untuk membangkitkan Kembali gerak persyarikatan di Jakarta Timur. Apabila pada tahun 1928, para pemuda berkumpul untuk memperkuat persatuan dan kebangsaan Indonesia. Maka pada tanggal ini, segenap elemen persyarikatan di Jakarta Timur bersepakat untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi untuk membangkitkan gerak dan Langkah persyarikatan di Kota Jakarta Timur. Pasca pengukuhan kepengurusan ini, setiap wakil ketua diharapkan segera berkoordinasi dengan para pengurus majelis dan Lembaga untuk merumuskan setidaknya 1 program unggulan tahunannya.

    Terdapat beberapa agenda prioritas yang menjadi amanat pada Musyawarah Daerah Muhammadiyah ke-13 yang harus dilaksanakan pada kepengurusan periode 2022-2027. Pertama, memperkuat strategi dakwah kepada generasi muda khususnya generasi milenial dan generasi Z melalui berbagai upaya salah satunya melalui dakwah digital. Kedua, memperkuat kaderisasi di Angkatan muda Muhammadiyah dan segenap karyawan di amal usaha Muhammadiyah, sehingga dapat menghasilkan kader-kader yang berkualitas. Ketiga, mengakselerasi amal usaha unggulan dan penguatan unit bisnis pada Muhammadiyah di Jakarta Timur. Keempat, mendirikan Gedung dakwah Muhammadiyah Jakarta Timur. Kelima, mendirikan klinik pratama berkolaborasi dengan Pimpinan Daerah Aisyiyah Jakarta Timur dan Rumah Sakit Islam Jakarta Pondok Kopi.

    Dalam kesempatan yang sama, Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah Jakarta Timur Hj. Endang Pudyastuti menyampaikan bahwa sinergitas antara Muhammadiyah dengan ortomnya sangat penting untuk dilakukan agar gerak langkahnya dapat seirama. Selain itu, saat ini PDA Jakarta Timur sedang membangun Gedung dakwah Aisyiyah yang berlokasi di Duren Sawit, Jakarta Timur. Nantinya Gedung dakwah ini akan berfungsi pula sebagai Senior Care Unit yang menjadi amal usaha dari Aisyiyah.


    Author

    Admin