BLANTERORBITv102

    Dosen Uhamka Edukasi Menjadi Traderpreneur Warga Muhammadiyah Kampung Pandan Malaysia

    Senin, 04 Maret 2024


    Dokukemtasi FEB Uhamka



    Ahad, 3 Maret 2024, Universitas Muhammadiyah Prof DR. Hamka (UHAMKA) dan PRIA Kampung Pandan Malaysia menjalin kerjasama internasional yang menghasilkan acara pengabdian masyarakat. Kegiatan berlangsung dengan lancar serta menampilkan beragam sesi yang informatif dan interaktif. Dimulai dengan pretest untuk mengukur pemahaman awal peserta sebelum materi disampaikan, kemudian dilanjutkan dengan penyampaian materi yang disajikan oleh para narasumber. Workshop diakhiri dengan post test digunakan untuk mengevaluasi pemahaman peserta setelah mengikuti sesi penyampaian materi, memastikan mereka mendapatkan pemahaman yang komprehensif.

    Menurut Edi Setiawan selaku pemateri bahwa pemahaman peserta tentang traderpreneur sangatlah penting dimana peserta mampu mengerti dan bisa mengimplemtasikan konsep trading dan investasi yang akan dilakukan.

    “Kita akan terus dorong peserta untuk lebih memahami konsep trading dan investasi sebagai bagian dari entrepreneur yang bisa dilakukan dimanapun,” Jelas Edi.

    Kegiatan workshop bertempat di Kampung Pandan, Malaysia pada jam 20.00 hingga 22.00, acara tersebut bertajuk "Tradepreneur - Grow Your Business From Trading". Para peserta diajak untuk memperdalam pemahaman tentang potensi bisnis dari perdagangan oleh narasumber terkemuka, antara lain Edi Setiawan SE., MM, Ash Shoffi Hana Fadhilah S.E., MBA, dan Amirudin, S.Pd.I., M.Pd.

    Selama sesi tanya jawab, peserta aktif bertanya tentang berbagai aspek terkait topik yang dibahas, memperkaya diskusi dan pemahaman bersama. Acara ini juga memberikan kesempatan bagi para peserta untuk berinteraksi langsung dengan narasumber, mendapatkan wawasan tambahan, serta memperluas jaringan profesional mereka.

    Sebagai bentuk apresiasi terhadap partisipasi aktif peserta, panitia acara memberikan hadiah buku kepada penanya terbaik. Hal ini tidak hanya sebagai penghargaan, tetapi juga sebagai insentif untuk mendorong keterlibatan peserta dalam memperdalam pemahaman dan bertanya tentang topik yang dibahas. Diharapkan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadi momen penting dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan peserta, tetapi juga memperkuat hubungan antara UHAMKA dan PRIA Kampung Pandan Malaysia untuk kerjasama lebih lanjut di masa depan.